Select Language

15 September 2010

Resep JAMU : Ramuan untuk Mengobati Datang Bulan yang Tidak Sesuai Waktunya

DATANG BULAN TIDAK COCOK
Adakalanya datang bulan tidak cocok, yaitu waktunya tidak tepat. Datang bulan tidak cocok ini membuat kaum wanita jadi kacau, gelisah dan cemas, karena dapat mengganggu rencana yang telah ditentukan untuk sesuatu kepentingan.
Peristiwa seperti ini dapat disebabkan oleh gangguan suatu penyakit, terlalu letih, kerja berat, fikiran kacau atau disebabkan karena makanan dan minuman tertentu.
Untuk mengatasi datang bulan tidak cocok, ramuan berikut ini sangat mujarap :

Bahan :
  • Cengkeh (Syzygitum aromaticum, L) = 5 gr.
  • Jinten hitam (Nigella sativa, L) = 5 gr.
  • Ketumbar (Coriandrum saivum, L) = 5 gr.
  • Kapulaga (Amomum cardamomum Willd) = 10 gr.
  • Biji pala (myristica fragrans Houtt) = 10 gr.
  • Kunyit ( Curcuma domestica, Val) = 15 gr.
  • Srigading (Nyctanthes Arbortritis, L) = 15 grm.

Cara membuat :
Semua bahan ditumbuk halus jadi satu, lalu direbus dengan 3 gelas air, biarkan tinggal 2 gelas.

Cara menggunakan :
Diminum pagi 1 gelas dan sore 1 gelas, menjelang akan tidur malam.

No comments:

Silahkan kopi-paste artikel blog ini, tapi tolong cantumkan link (alamat blog ini) sebagai sumbernya. Terimakasih telah berkunjung, harap tinggalkan komentar apabila menganggap artikel kami berguna.

Berlangganan Resep?

Masukkan Email Anda


Preview | Powered by FeedBlitz